Latest Post
Loading...

Friday 28 October 2016

Dewan Ambalan Pramuka MAN Lasem Gelar LDK

Lasem---Dalam rangka meningkatkan kompetensi calon-calon pemimpin generasi masa depan, Madrasah Aliyah Negeri Lasem mengadakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) untuk pengurus Dewan Ambalan Pramuka Ambalan Soedirman Rukhana Kuddus Gudep 14.049-14.050 Sabtu - Minggu (15-16/10) di halaman MAN Lasem. 
Drs. H. Shofi, M.Ag selaku Kepala MAN Lasem dalam sambutan upacara pembukaan menyampaikan, kegiatan LDK sangat penting dilaksanakan agar pengurus Dewan Ambalan Pramuka kelak menjadi pemimpin yang berkarakter demi Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kamabigus juga berpesan kegiatan ini agar diikuti denggan sungguh-sungguh karena tidak semua peserta didik berkesempatan untuk mengikuti kegiatan ini.
Kak Anam dan Kak Hidayah selaku pembina Pramuka bersama-sama memandu dan mendampingi kegiatan tersebut hingga selesai. datang juga para Purna Pramuka MAN Lasem yang sudah melalang buana dipenjuru Negeri untuk berbagi ilmunya kepada adik-adik mereka. 
Adapun materi LDK Pramuka antara lain pembuatan proposal kegiatan, materi PBB, praktik kepramukaan, materi kepemimpinan serta latihan tata upacara penegak.
Sebelum acara penutupan, dilaksanakan bakti lingkungan Madrasah. Pembina Pramuka, Kak Anam dalam sambutan upacara penutupan menyampaikan ucapan terimakasih kepada Jajaran kakak pembina dan Purna Pramuka serta panitia kegiatan serta berharap agar para peserta LDK untuk mengamalkan, mempraktikan materi yang telah diperoleh di lingkungan Madrasah dan masyarakat supaya menjadi contoh yang baik untuk seluruh Peserta didi di MAN Lasem. (kak anam roger)

No comments:

Post a Comment